MUSYAWARAH RENCANA PEMBANGUNAN (MUSRENBANG) KECAMATAN BATHIN VIII TAHUN 2023

Foto untuk : MUSYAWARAH RENCANA PEMBANGUNAN (MUSRENBANG) KECAMATAN BATHIN VIII TAHUN 2023

Senin (20/02/23). PJ Bupati Sarolangun Henrizal.S.PT.MM membuka secara resmi Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2024 tingkat kecamatan di Kecamatan Batin VIII. Yang dilaksanakan di Ruang pola Kantor Camat Batin VIII KECAMATAN BATIN VIII Kab Sarolangun

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, anggota DPRD Dapil Sarolangun Bathin VIII, M. Padlan Arafiqi, Ade Saputra, Abdul Basit, Zukifli Sudin, dan Zulkipli YS. Selain itu, hadir juga Danramil Sarolangun, Kapolsek, para Kepala OPD, para Kepala Desa dan Lurah dalam Kecamatan Batin VIII.

Camat Bathin VIII Aryo L Fajrin dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan mengacu atas dasar Undang-Undang nomor 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan nasional dan surat Bupati Sarolangun nomor 050/51/Bappeda tentang jadwal pelaksanaan Musrenbang kecamatan.

Tujuannya adalah untuk menyusun rencana pembangunan daerah agar lebih terarah, tepat sasaran dan tepat waktu, dan menetapkan prioritas pelaksanaan pembangunan daerah tahun 2024 di kecamatan Bathin VIII sesuai dengan tema pemantapan infrastruktur dan ketahanan ekonomi daerah.

" Kami telah melaksanakan Musrenbang desa yang menghasilkan usulan skala prioritas. Kami berharap dalam Musrenbang ini kita bersama-sama dapat merumuskan perencanaan pembangunan untuk tahun anggaran 2024 dengan sebaik-baiknya untuk dapat bermanfaat bagi masyarakat," katanya.

Aryo juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sarolangun dan DPRD Sarolangun yang telah bersinergi dalam pembangunan daerah khususnya di kecamatan Bathin VIII. Tentu hal itu tidak lain sebagai bentuk perhatian terhadap masyarakat dalam memajukan daerah. " Maka dari itu mari kita wujudkan pembangunan kecamatan Bathin VIII lebih maju lagi," katanya.

Dalam sambutannya,PJ Bupati Sarolangun menyampaikan,"musrenbang RKPD ini merupakan salah satu kegiatan strategis bagi seluruh pemangku kepentingan pembangunan sebagai wadah merumuskan dan menetapkan prioritas pembangunan diwilayah kecamatan pada tahun 2024 yang diselaraskan dengan prioritas pembangunan daerah.

“Arah kebijakan pembangunan kita untuk tahun 2024 adalah untuk memantapkan dan mengkonsolidasikan capaian pembangunan yang telah dilaksanakan pada tahun-tahun sebelumnya dengan terus melakukan perbaikan dan penyempurnaan melalui upaya-upaya yang dilakukan pemerintah daerah” tutur Bupati.

Disisi lain, PJ Bupati Sarolangun mengatakan,"Musrenbang kecamatan juga sebagai wadah bagi seluruh pemangku kepentingan pembangunan untuk duduk bersama, berdiskusi, membahas dan menyusun berbagai program dan kegiatan.

“Mari kita ikuti kegiatan ini dengan baik dan berperan aktif dalam memberikan masukan serta memilih kegiatan yang benar-benar dibutuhkan daerah. Sehingga penyusunan program yang akan dilaksanakan itu betul-betul terlaksana untuk menjawab permasalahan daerah dalam mensejahterakan masyarakat di kecamatan Batin VIII” ujarnya.

“Pada forum konsultasi ini, saya kembali menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur daerah masih menjadi prioritas pembangunan kabupaten Sarolangun untuk tahun depan. Selain infrastruktur, pembangunan pertanian dan ketahanan pangan tetap di prioritaskan yang difokuskan kepada penguatan ketahanan pangan melalui revitalisasi dan pengembangan sektor pertanian yang didukung oleh sektor industri, perdagangan dan jasa. Selanjutnya akan dilaksanakan pengembangan komoditi dan produk unggulan daerah.” pungkas nya.

Pemprov Jambi