VISI DAN MISI

VISI DAN MISI

           Dinas Kesehatan Sarolangun merupakan salah satu Dinas yang mendukung Visi dam Misi dari Kepala Daerah yaitu “Sarolangun Lebih Maju dan Sejahtera. Maksud dari lebih maju yaitu Meningkatnya kemajuan pembangunan daerah dibidang sosial, ekonomi, politik dan hukum menuju kemandirian daerah. Lebih Sejahtera yaitu Terciptanya kondisi yang lebih kondusif bagi tumbuh kembangnya partisipasi ekonomi, sosial, budaya masyarakat dalam mendukung pembangunan berkelanjutan. Dalam mensukseskan VISI dan MISI Kepala Daerah Kabupaten Sarolangun, Dinas Kesehatan mempunyai VISI dan MISI tersendiri.

A. VISI

           Dinas Kesehatan mempunyai Visi "Sarolangun Sehat". Dimana Sarolangun Sehat mengambarkan  bahwa  masyarakat  Kabupaten Sarolangun  dapat mandiri  dalam  pemenuhan  kebutuhan  baik  jasmani  maupun  rohani  sehingga  mampu melakukan aktivitas sesuai harkat dan martabat dalam kehidupan sehari-hari. 

B. MISI

              Dalam pencapaian VISI, Dinas Kesehatan menerapkan MISI untuk mendukung tercapainya VISI, yaitu

  1. Menggerakkan pembangunan berwawasan kesehatan.
  2. Mendorong kemandirian masyarakat untuk hidup sehat.
  3. Memeliharan  dan  meningkatkan  upaya  kesehatan  yang  bermutu,  merata  dan terjangkau.
  4. Meningkatkan dan mendayagunakan dumber daya kesehatan.

C. NILAI ORGANISASI

           Guna mewujudkan visi dan misi rencana strategis pembangunan kesehatan secara berhasil-guna dan berdaya guna dalam rangka mencapai masyarakat yang sehat dan sejahtera maka dinas kesehatan harus menganut dan menjunjung tinggi nilai-nilai organisasi. Dinas Kesehatan menerapkan Nilai Organisasi dari Kementrian Kesehatan yaitu :

  1. Inklusif
  2. Responsif
  3. Pro Rakyat
  4. Efektif
  5. Bersih
Pemprov Jambi